kirai membuat bakso itu susah, tp setelah liat postingan Mbak Wiwiek di group fb ternyata gak sesulit yang selama ini saya bayangkan, jd pengen coba kebetulan baru punya choper daging jd bisa diberdayakan buat giling daging.
ternyata susahnya pas mau dibentuk tdk bisa bulat baksonya , mungkin krn belum terbiasa aja....
kemaren sih buatnya cuma 1/2 resep aja, rasanya enak. makasih yah Mb. Wiwiek udah share resep bakso ayam yang enak dan gampang buatnya.
bagi teman2 yang mau mencoba saya salin ulang resepnya, dan saya sertakan link blog Mom Wiwik
BAKSO AYAM ALA MOM WIWIK
Bahan :
- 500 gr dada ayam buang kulitnya, potong2 supaya mudah diblender
- 50 gr tepung kanji/tapioka
- 25 gr garam
- 70 cc putih telur
- merica secukupnya
- 150 ml air dikasih es batu secukupnya
- 1 sdm minyak wijen
- 1 sdt gula pasir
Cara membuat :
- Ayam, putih telur, garam, gula pasir , merica blender sampai halus
- Masukan tepung kanji, minyak wijen, air es sedikit demi sedikit sampai kental , matikan blender
- siapkan air panas dalam wajan/panci
- sudah mendidih kecilkan api, adonan siap dicetak dengan tangan sebesar yang diinginkan
- biarkan sampai mengambang/terapung, artinya sudah matang. angkat
- celupkan bakso yang sudah matang ke dalam air dingin/air es sebentar
- bisa digoreng, dibuat kuah, dibuat campuran mie goreng dll
- selamat mencoba